Rutan Depok Gelar Sidang TPP Pastikan Hak WBP Terpenuhi, Kasi Yantah Pimpin Sidang TPP

DEPOK – Rutan Kelas I Depok siang ini kembali menggelar sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP) dalam rangka pembahasan Usulan Integrasi, Asimilasi Rumah, Tahanan Pendamping (Tamping) dan Kesehatan. Kegiatan yang digelar di Aula Kesatuan Pengamanan Rutan ini, dipimpin oleh Kepala Seksi Pelayanan Tahanan, Gaffar Waliyondi beserta Pejabat Struktural, serta Perwakilan dari Bapas Bogor, (10/04/25).

Dalam kegiatan sidang TPP ini, Kepala Seksi Pelayanan Tahanan menyampaikan arahannya di depan para WBP, “Mari kita tetap Jaga amanah yang di berikan, tunjukan perilaku yang baik serta taat terhadap peraturan”, ucapnya.

Peserta dalam sidang TPP yang diikuti 9 (sembilan) Warga Binaan ini berjalan dengan penuh antusias serta diisi dengan kegiatan tanya jawab.