INDOSATUNEWS.COM – Selama 4 tahun berdiri yaitu sejak 2019, Koperasi Syariah (Kopsyah) Raya Banda Madani (Rabani) sukses menyalurkan dana kepada 49832 anggotanya.
Meski lahir dan tumbuh diawal masa pandemi Covid-19, Kopsyah Rabani terus melenggang dengan aman di tengah masyarakat Banten dalam membantu perekonomian di masa pandemi saat itu.

“Alhamdulillah, saat perusahaan lain di masa pandemi Covid-19 lalu pada lemah bahkan tumbang, kami malah terus tumbuh. Ini semua berkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja dan sistem kami,” ujar Ketua Pengurus Kopsyah Rabani Deden Arifian Albarq kepada media usai meresmikan gedung baru, Sabtu (8/7/2023).
Peresmian gedung pusat ini juga, lanjut Deden, sebagai bentuk pertumbuhan Kopsyah Rabani secara sehat dan besar seiring kepercayaan nasabah dan tentunya masyarakat dan juga Pemerintah akan kinerja Rabani.
“Gendung ini juga sebagai bentuk pusat operasional, seluruh aktivitas Kopsyah Rabani di Banten dikendalikan dari ini. Kantor ini juga bisa digunakan untuk pusat pelatihan dan pengembangan bisnis para anggota,” lanjut Deden.
Selama hampir 4 tahun berdiri, Kopsyah Rabani telah memilik 22 cabang di seluruh Banten dengan jumlah anggota hampir 50 ribu orang.
“Hingga akhir tahun ini, kami berencana akan menambah 5 cabang lagi di daerah Pandeglang, Tangerang dan Lebak. Untuk ekspansi ke seluruh pelosok Banten, kami telah siapkan berbagai kemudahan agar semua lapisan masyarakat bisa merasakan manfaat dari kehadiran Kopsyah Rabani ini,” pungkas Deden.
Tak lupa Kopsyah Rabani juga memberikan apresiasi kepada anggota dan keluarganya berupa doorprize, dan hadiah hiburan, beasiswa pendidikan dari SD hingga tingkat SMA, bantuan kursi roda kepada keluarga anggota serta donasi untuk pembangunan mushola.
Kantor Pusat Kopsyah Rabani sendiri dibangun di atas tanah seluas 10t50 meter persegi, dengan luas bangunan 2 lantai sekitar 600 meter persegi. Berbagai fasilitas di kantor ini disiapkan bagi karyawan dan anggotanya seperti aula dan mushola. (yogi)