INDOSATUNEWS.COM – Kalapas Mataram Kanwil Kemenkumham NTB, Ketut Akbar Herry Achjar resmi mendapat amanah baru sebagai Koordinator Persatuan Menembak Pengayoman (PMP) dalam acara pengukuhan Pengurus Persatuan Olahraga Pengayoman di Kantor Wilayah Kemenkumham NTB, Rabu (22/6).
Tak hanya Kalapas, Kasubsi Pelaporan dan Tata Tertib Lapas Mataram, Subroto ikut mendapat kepercayaan sebagai wakil koordinator dibidang Persatuan Trail Adventure Pengayoman (PTAP) diwilayah Kemenkumham NTB.
Dalam acara pengukuhan yang berlangsung secara hybrid dan terpusat di Jakarta tersebut, Menkumham Yasonna H Laoly dalam sambutannya menyampaikan bahwa olahraga menjadi hal yang sangat penting mengingat berbagai macam dampak positif yang diterima baik dari segi kesehatan maupun produktivitas dalam bekerja.
“Seperti kata pepatah Mens sana in corpore sano, dalam tubuh yang sehat ada jiwa yang kuat,” pungkas Menkumham.
Sementara itu usai sesi foto bersama, Kalapas Mataram berharap dengan dikukuhkan Pengurus POP NTB ini, potensi dari seluruh pegawai Kemenkumham yang ada Nusa Tenggara Barat bisa dimaksimalkan serta kedepan lahir banyak atlet yang bisa bersaing dalam berbagai bidang olahraga. (Red/Dede)