Bawaslu Kota Serang Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Pemilu 2024 Secara Tatap Muka

INDOSATUNEWS.COM – , Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Serang berikan sosialisasi terkait pengawasan partisipatif untuk Pemilu dan Pemilihan serentak Tahun 2024 secara perdana dengan tatap muka setelah 2 tahun tertahan oleh pandemi covid19, Pada Kamis (14/7/22). Di Hotel Puri Kayana, Kota Serang.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh unsur organisasi masyarakat, kepemudaan dan mahasiswa yang berjumlah 30 orang, dengan pembicara dari unsur akademisi, yakni Delly Maulana (Dekan Fisiphum Unsera).

Plt Koordinator Sekretariat (Korsek) Bawaslu Kota Serang. Jhon Marthin, saat melaporkan laporan kegiatan, menjelaskan bahwa kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif tersebut perdana dilakukan secara tatap muka paska Covid19.

“Acara ini pertama kali digelar secara tatap muka paska pandemi covid19 dua tahun belakangan yang membuat kegiatan sosialasi kerap dilakukan secara online atau hybrid dilaksanakan,” terang Jhon.

Lanjut Jhon, ia berharap dalam kegiatan ini peserta dapat mengikuti dengan baik jalannya acara, agar memahami terkait pengawasan partisipatif secara menyeluruh.

“kiranya kami berharap kapada seluruh peserta agar mengikuti dengan seksama jalannya kegiatan, sehingga dapat memahami mengenai pentingnya keterlibatan masyarakat mengawasi Pemilu 2024,” tambahnya.

Berikutnya. Faridi, Ketua Bawaslu Kota Serang saat memberikan sambutan sekaligus membuka acara menjelaskan terkait pasal 102 UU 7 Tahun 2017 tentang keterlibatan masyarakat dalam pengawasan partisipatif.

“Dalam pelaksanaanya sesuai dengan Pasal 102 UU 7 Tahun 2017, Bawaslu membutuhkan bantuan dari beberapa pihak untuk mensukseskan pengawasan partisipatif, salah satunya dari unsur masyarakat yang perlu diarahkan dan didorong agar ikut melalukan pengawasan Pemilu,” tandasnya.

Lanjut Faridi, selain itu dirinya juga mengingatkan kepada seluruh peserta yang hadir agar mengetahui betapa pentingnya kesadaran masyarakat untuk berpartisipasi dalam pengawasan pemu

“Kualitas Pemilu yang baik, harus didukung oleh partisipasi masyarakat yang tercipta dari kesadaran masyarakat itu sendiri. Partisipasi yang dimaksud bukan hanya sebatas pada saat masyarakat datang ke TPS saja, melainkan masyarakat harus secara aktif ikut mengawal proses berjalanya pemilu,” katanya.

Setelah pembukaan kegiatan selesai, berikutnya masuk ke sesi sosialisasi dimana narasumber menjabarkan perihal konsep demokrasi dan konsep pemilu yang diakhiri dengan diskusi atau sesi tanya jawab baik antar peserta dengan narasumber atau peserta dengan anggota Bawaslu Kota Serang.